Merajut Kebersamaan Di Malam Puncak Hafara 2016


Prodi Hukum Bisnis Syariah Fakultas Keislaman Universitas Trunojoyo  Madura merayakan Milad nya yang ke-6. Milad kali ini sudah mempunyai nama lain, jejulughen (Madura.red) HAFARA (HBS MIN FADHLI RABBI). Prodi ini pun menggelar tasyakuran malam puncak perayaan milad ke-6 dengan sangat sederhana, tapi menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaannya. Acaranya digelar di Gedung Cakra UTM (29/12/16), Bangkalan, dan dimulai pukul 19:30 WIB dengan lagu Indonesia raya dan dilanjutkan dengan Mars  HIMAHISYA.
Sekian banyak Mahasiswa HBS, para dosen, juga Dekanat hadir pada malam puncak Hafara yang bertema “the power of muslims character” tersebut. Gegap gempita perayaan Milad HBS ke-6 ini di apresiasi oleh Kaprodi HBS dan beberapa dosen dengan berbagai macam komentar disela-sela acara berlangsung.
Dalam sambutannya, Ach. Mus’if., S.HI., M.A selaku Kaprodi Hukum Bisnis Syariah menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi penuh demi suksesnya Hafara 2016 itu. Beliau juga bangga kepada mahasiswanya trutama yang menyempatkan hadir walaupun cuaca kurang sedikit mendukung (Hujan.red). Bahwa inti dari pada acara ini adalah mahasiswa HBS juga bisa seperti mahasiswa lainnya yang secara kuantitas lebih banyak daripada HBS. “Mari kita bersama menjunjung tinggi nilai keislaman dalam segala aspek kehidupan, sehingga Tartib, Santun dan Peduli tidak hanya sekedar wcana belaka tetapi dibuktikan oleh mahasiswa HBS ke dalam dunia nyata” sambung KAPRODI.
Jauh hari sebelum malam puncak itu digelar ada banyak rangkaian acara yang diselenggarakan oleh panitia Hafara. Sebagaimana yang di paparkan oleh ketua umum HMP HBS, Moh. Rasyid, “berkat nikmat Allah alhamdulillah acara demi acara dapat terselesaikan dengan laancar”. Mahasiswa kelahiran Sumenep itu juga menambahkan, “diantara rangkaian acara Hafara, ada Khotmil Qur’an dan Istighasah, Resolusi gerakan busana santun, Bedah buku Islam Nusantara, Pameran buku Mizan Surabaya, Lomba MTQ, Bazar kedaerahan, dan lomba-lomba yang bersifat keolahragaan.


Malam kebersamaan keluarga besar Hukum Bisnis Syariah itu jauh dari serimonial hura-hura dari para hadirin. Selain merajut kebersamaan dengan bentuk tasyakkuran, disela selanya juga ada pemberian penghargaan kepada Mahasiswa berprestasi ditingkat Prodi Hukum Bisnis Syariah. Selain sebagai reward dari usaha akademik yang baik, penghargaan itu juga sebagai pendorong bagi yang lain agar lebih semangat lagi dalam membangun pondasi akademik yang lebih baik. Rina Tri Puspita Sari (13), Mei Maftuehah (14), dan Choirutun Nasukha (15) adalah ketiga mahasiswi yang memproleh IPK tertinggi di angkatannya pada Smester Genap 2015/2016. Pihaknya merasa bangga atas prestasi yang diperolehnya, dan berharap bisa istiqomah dengan prestasi-prestasi akademik.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ketua Umum HIMAHISYA

Popular Posts

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Recent Posts